BeritaMWCNUNu NewsWARTA

MWCNU Jatirogo Akomodir Kader Perempuan jadi Pengurus

Tuban, PCNU Online
Ratusan pengunjung memadati gedung tempat acara pelantikan pengurus MWCNU dan Ranting NU se-Kecamatan Jatirogo, Ahad (12/11) lalu. Kemeriahan suasana pelantikan bukan saja dihadiri pengurus-pengurus NU di tingkat cabang hingga ranting, melainkan juga dihadiri Nahdhiyyin sehingga menambah semaraknya suasana.

Acara ini digelar di Graha SMAJA, Gedung serba guna milik SMA Jatirogo di desa Bader Kecamatan Jatirogo.

Hadir pada kesempatan itu keluarga besar NU, mulai dari pengurus lembaga, lajnah, dan badan-badan otonom, seperti Muslimat NU, Fatayat NU, GP Ansor, IPNU, IPPNU, IPSNU Pagar Nusa, LDNU, LKKNU, Lakpesdam NU.

Dari Jajaran PCNU Tuban, hadir Wakil Syuriyah KH. Mujami’ Sulaiman, Wakil Ketua Ahmad Tasyhudi, SE, ME, Wakil Sekretaris Muhtadin, S.Pd.I. Hadir pula jajaran perwakilan Forkopimka Kecamatan Jatirogo, beberapa Kepala Desa di wilayah Kecamatan Jatirogo, Kepala Sekolah dibawah LP Ma’arif NU se Kecamatan Jatirogo.

Selain itu, acara dihadiri pula Pengurus MWCNU tetangga. Seperti MWCNU Sale Rembang Jateng, MWCNU Kenduruan, MWCNU Bangilan. Pimpinan Cabang Muhammadiyah Kecamatan Jatirogo beserta jajarannya serta para tokoh agama dan Tokoh Masyarakat di wilayah Kecamatan Jatirogo tampak hadir sehingga menambah kemeriahan acara.

Ketua MWCNU Kecamatan Jatirogo H. Darwanto, ST. dalam sambutannya, setelah mengucapkan selamat, Ia mengajak serta para pengurus meneladani para Pendahulu. Ia berharap para pengurus dapat menjalankan tugasnya dengan amanah dan senantiasa mendapatkan ridho-Nya.

“Marilah kita melanjutkan kepemimpinan MWCNU Jatirogo dari para pendahulu sehingga kita menuai berkahnya dan kini MWCNU memiliki Kantor dari penggalangan dana secara mandiri dari warga NU Jatirogo,” ucapnya.

Sementara itu, K. Nurhadi Kepala KUA Kecamatan Jatirogo dalam sambutannya atas nama Forkopimka Kecamatan Jatirogo mengucapkan terimakasih dan berpesan kepada yang telah dilantik.

“Mudah-mudahan panjenengan semuanya yang telah di lantik bisa menjalankan amanah dan kami mohon NU di tahun politik ini supaya tetap bersatu dan semoga NU tetap jaya”.

Selanjutnya Wakil Rais Syuriyah PCNU Kabupaten Tuban KH. Mujami’ Sulaiman dalam sambutannya memberi pesan dengan pantun,

“Semua pengurus yang telah dilantik jangan sampai menjadi manuk glatik cucuke biru bar dilantik mangkat turu tetapi manuk glatik cucuke abang bar dilantik berangkat berjuang, insya Allah dengan berkhidmat di NU akan mendapatkan keberkahan.”

Selain berpesan MWCNU Jatirogo untuk selalu bersinergi dengan PCNU Tuban , beliau juga menambahkan agar senantiasa mengawali kegiatan NU dengan tradisi kirim Fatihah kepada para Muassis NU supaya semakin berkah.

Yang menarik, MWCNU Jatirogo masa khidmat 2023-2028 ini menapaki sejarah baru dengan mengakomodasi beberapa kader perempuan masuk dalam struktur kepengurusan. Di antaranya ada Hj. Reni Bisri Wakil Bendahara, Hj. Sri Utami di LKKNU, Siti Alifah dan Asmarani di LAKPESDAM. Sehingga kepengurusan kali ini tampak lebih berwarna dan segar. (Tasy/Ath)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button