Masuk di Bulan Safar, Ini Doa yang Dianjurkan untuk Dibaca

Tuban, PCNU Online
Bulan Safar kerap dianggap sebagai bulan yang membawa kesialan, namun sebenarnya ada sejumlah hadits dan doa singkat yang dianjurkan untuk dibaca selama bulan ini. Dengan demikian, umat Islam perlu meyakini bahwa Safar bukanlah waktu di mana bencana atau kesialan secara otomatis menimpa. Kesialan dan kemalangan pada dasarnya bisa terjadi kapan saja, tidak terbatas pada bulan tertentu saja.
Oleh karena itu, umat Muslim dianjurkan untuk selalu waspada dan melakukan tindakan pencegahan, salah satunya dengan senantiasa berdoa memohon perlindungan kepada Allah setiap hari. Ini penting agar kita terhindar dari segala bentuk keburukan yang bisa datang kapan saja.
Doa yang bisa dibaca adalah:
بِسْمِ اللَّهِ الَّذِي لَا يَضُرُّ مَعَ اسْمِهِ شَيْءٌ فِي الْأَرْضِ وَلَا فِي السَّمَاءِ وَهُوَ السَّمِيعُ الْعَلِيمُ
Artinya: Dengan menyebut nama Allah yang bersama nama-Nya tidak akan ada sesuatu di bumi dan di langit yang sanggup mendatangkan mudarat. Dialah Maha-mendengar lagi Maha Mengetahui.
Baca lebih lanjut: Berada di Bulan Safar, Berikut Doa yang Dianjurkan untuk Sering Dibaca